Minggu, 26 Januari 2014

GALAU ITU HARAM!!!

Gak diapelin pacar, GALAU
Doi Gak sms2 juga, dijamin GALAU
Kalau Diputusin??apalagi… pasti GALAU
uang kiriman habis sebelum masanya, udah pasti GALAU
Liat iklan sepatu di internet, namun duit gak cukup buat beli,
pulsa abis,
harga bensin bakal naik,
gak diajak traktir ma temen,
salah pake kostum?,cukup satu kata,yaitu GALAU !!!
YUPZ…..
Ini satu kata yang paling ngetrend saat ini, sebuah virus baru yang terdiri dari lima huruf yang bisa bikin orang jungkir balik dibuatnya. Andai saja ada pihak yang mau mengaku menemukan kata ini, maka akan terciptalah sebuah rekor MURI baru yaitu kategori “Kata-kata yang paling banyak di ucapkan tahun ini”,hahahaha…
Nih ada beberapa pendapat mengenai G A L A U:
Menurut Rerey (22) :
Galau adalah suatu keadaan ketika suasana hati menginginkan kebebasan, namun ada yang mengikat, gak mau lepas.
   Menurut OMS (21) :
Galau adalah pikiran kacauu, gara-gara cinta.
Menurut Femmy (17) :
Galau adalah keadaan dimana seseorang bingung untuk menentukan pilihan.. Merasa susah apa yg akan terjadi nantinya… Apakah sesuai harapan atau tidak… Apakah ini benar atau salah… Apakah ini yg terbaik….bimbang…
Kembali ke atas,menurut saya:
Kegalauan bisa saja dikategorikan sebagai sesuatu yang haram apabila gara-gara galau, sholat kita tergadaikan, orangtua jadi di acuhkan, bawaannya emosi dan marah-marah melulu, dan kadang – kadang orang galau bisa terlihat seperti orang yang yang berkeinginan memakan teman yang duduk disebelahnya… hahahaha.. dan lebih bahaya lagi seandainya orang yang sedang galau nekat untuk dugem, mabuk-mabukan atau bahkan pake narkoba, demi menghilangkan virus yang sedang mewabah ini, menyedihkan sekali.
Jadi, apa gunanya galau sih??gak ada kan?
Toh Rahmat Tuhan gak akan pernah putus terhadap kita. kita cuma perlu berpikir lebih jernih menghadapi segala sesuatu, ada banyak hal lain yang mesti kita kerjakan, jalan kita masih panjang sob… Kita ini penerus masa depan coy, jangan biarkan adik2 kita yang masih TK dan Balita ngeliat dan ngikutin hal-hal buruk yang kita kerjakan hari ini.OK!!
Memang tak semudah membalikkan telapak tangan, ada masanya suatu saat kita akan merasa berada di titik nadir paling dalam. Yaitu, saat apa-apa yang kita harapkan tak sesuai dengan kenyataan dan do’a-do’a yang dipanjatkan belum juga terkabulkan. Yang sebenarnya kita butuhkan hanya satu, kepala yang selain kepala kita sendiri. bisa jadi ortu,saudara, teman, sahabat atau bahkan kucing kecil kesayangan kita  (hehehe…bercanda). Dan jika semuanya tak mampu menghilangkan kegelisahan kita, ada Tuhan yang paling mengerti kita dan memahami kita.Hal-hal dari kita yang bahkan kita sendiri tak bisa memahami. Cukup dengan satu kata, KUN,terjadi, maka terjadilah……..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar